Now Reading:

7 Lanskap Ikonik Kebanggaan Warga Iran


Iran meninggalkan banyak tanda tanya. Tak bisa lepas dari stigma negatif di sisi politiknya, namun budayanya selalu membuat orang ceria. Iran juga tak lepas dari teknologi dan pegetahuan, terutama di bidang arsitektur, mengingat negeri ini punya sejarah dan kisah menakjubkan di bidang ilmu bangun tersebut.

Itu sebab Iran juga memiliki tempat-tempat ikonik yang jadi kebanggaan warganya. Berikut ini rekomendasinya:


Traveler’s Choice: 5 Sajian Manis Ala Timur Tengah Buat Buka Puasa


Masjid Jameh
Dibangun pada 841 Masehi, masjin ini adalah contoh sempurna dari evolusi arsitektur masjid selama 12 abad. Masjid ini juga diklaim sebagai yang pertama kali menerapkan tata letak halaman dalam arsitektur Islam.

View this post on Instagram

A post shared by ???????☀️?????? ????? (@janemarkova) on


Advertisement


Makam Hafez dan Saa’di
Hafez dan Saa’di adalah dua penyair legendaris Iran yang sangat disegani berkat karya-karyanya. Dalam budaya iran, puisi memainkan peran penting dan dianggap sebagai salah satu tradisi dan cermin bangsa. Tiap tahun orang juga berbondong-bondong berziarah di makan yang berada di Shiraz untuk melakukan penghormatan pada dua maestro penyair ini.

View this post on Instagram

A post shared by dont_go_to_iran?? (@dont__go__to__iran) on


Editor’s Choice: 7 Desain Masjid Instagenik di Malaysia

TRENDING:  10 Destinasi Wisata Ramah Keluarga dan Anak di Bali

Yazd
Kota Yazd awalnya terkenal sebagai pusat dari agama Zoroaster dan kini populer karena arsitektur Persia yang menghiasi seantero kota. Bagi yang suka fotografi perjalanan dan arsitektur, Yazd adalah surganya.

View this post on Instagram

A post shared by خانه هنر يزد Tourism Complex (@yazd.arthouse) on


Advertisement


Naqsh-e-Jahan
Alun-Alun Naqsh-e-Jahan berada di pusat kota Isfahan yang dikelilingi oleh bangunan dengan arsitektur Persia klasik dan situs-situs bersejarah. Kota ini dibangun pada 1602 di bawah komando penguasa Safawi, Shah Abbas yang menginginkan Isfahan sebagai ibu kota yang megah.

View this post on Instagram

A post shared by بزرگترین پیج گردشگری ایران ?? (@eshghesafar) on


Traveler’s Choice: Menu Istimewa dari Fairmont Jakarta untuk Buka Puasa #DiRumahAja

TRENDING:  PIK 2 Segera Punya Tempat Wisata Baru: Entertainment District

Si-o-se-pol
Aslinya, jembatan ini bernama Allahverdi Khan tapi lebih dikenal dengan sebutan Si-o-se-pol atau ‘Jembatan 33’ karena terdiri dari dua baris dan 33 bentangan penyangga. Panjangnya sendiri nyaris mencapai 300 meter dan merupakan contoh dari arsitektur Safawi.

View this post on Instagram

A post shared by @archital_art on


Menara Milad
Menara Milad cukup mencolok menjulang di langit Tehran dengan megah. Menara ini termasuk salah satu menara tertinggi di dunia dengan tinggi 435 meter.

View this post on Instagram

A post shared by Tehran Milad Tower • برج ميلاد (@miladtower) on


Pegunungan Alborz
Pegunungan ini juga merupakan rumah dari gunung tertinggi di Iran yaitu Gunung Damavand. Alborz membentang dari perbatasan Azerbaijan hingga melewati pesisir selatan Laut Kaspia dan berakhir di wilayah Khorasan.

View this post on Instagram

A post shared by Dani Salvà (@_dani_salva) on



Gambar utama oleh VladoZg dari Pixabay

TRENDING:  Nikmati Fasilitas Mewah Kapal ‘Spectrum of the Seas’, Harga Mulai Rp4,5 Juta

POPULAR

Share This Articles
Input your search keywords and press Enter.