Now Reading:

Mengungkap Warisan Wewangian Anggrek Singapura di Scentopia

Klook.com

Scentopia – Kalau selama ini bayangan akan Singapura identik dengan belanja dan gedung menjulang, mungkin kita lupa bahwa Singapura juga punya kekayaan flora sebagai salah satu warisan budayanya. Itu sebabnya saat berlibur di Singapura, sempatkan diri untuk mampir ke Scentopia.

Scentopia yang berada di Pantai Siloso adalah sebuah atraksi wisata yang mengajak para turis untuk mengenal lebih jauh tentang bunga-bunga unik sebagai warisan kekayaan alam dan memandu pengunjung untuk berkreasi meracik wewangian alami sesuai dengan karakter mereka masing-masing.

Pastinya ini adalah sebuah atraksi yang menarik, terlebih karena cukup banyak wisatawan Indonesia yang memilih Singapura sebagai tujuan berlibur atau sebagai tempat singgah ke tujuan lainnya.

scentopia

Foto: Dok. Scentopia

Peran Besar di Hutan Kecil

Hutan hujan, sering disebut sebagai paru-paru Bumi, adalah ekosistem vital yang penuh dengan keanekaragaman hayati. Hutan hujan mengatur iklim, menyediakan sumber daya penting, dan mendukung masyarakat adat. 

TRENDING:  Kenali Destinasi Lebih Dekat, ini Tip Ikut Walking Tour Agar Liburan Lebih Seru

Namun hutan hujan Singapura di Sentosa adalah oase perkotaan. Terletak di tengah kota Singapura yang sibuk, keajaiban buatan ini memamerkan keindahan alam di tengah hutan beton. Meskipun tidak sebesar hutan hujan alami, tempat ini memberikan pandangan ke dalam flora dan fauna yang kaya di Asia Tenggara, membangun kesadaran konservasi, dan memberikan tempat pelarian yang tenang bagi penduduk perkotaan dan wisatawan.

Rumah Anggrek di Asia

Hutan hujan di Singapura memang tak semasif hutan hujan di tempat lain. Namun sementara di tempat lain hutan hujan harus berhadapan dengan lahan yang kian menyusut, hutan hujan di Singapura justru dipertahankan kiprahnya.

TRENDING:  Tiket Pesawat STARLUX Airlines Kini Bisa Dibeli di tiket.com

Ini yang membuat hutan hujan di Singapura kemudian bisa menjadi rumah dari ragam flora yang unik termasuk bunga, khususnya adalah anggrek. Hadir sebagai warisan kekayaan alam, anggrek di Singapura juga merupakan simbol akan berbagai harapan baik, termasuk peran besarnya sebagai terapeutik dalam pengobatan tradisional Asia.

scentopia

Foto: Dok. Scentopia

Itu sebabnya kemudian dua brand asal Singapura yaitu Singapore Memories dan Scentopia berkolaborasi untuk merayakan kekayaan warisan bunga di Singapura. Di Scentopia, pengunjung akan mengalami perjalanan yang menggugah saraf olfaktori yang berperan dalam pengenalan aroma dan penciuman.

 

“The Scent of Singapore’s Orchid” yang merupakan pameran permanen di Scentopia adalah perayaan warisan botani negara kita”

Ms. Prachi Saini Garg, Founder Scentopia.

Anggrek adalah sinonim dengan lanskap subur Singapura dan hadir di mana-mana, termasuk anggrek Vanda Miss Joaquim yang terkenal di dunia dan dikenal sebagai bunga nasional Singapura.

TRENDING:  Aktor Thailand dan Filipina Garap Film Berlatar Keindahan Hong Kong

Di Scentopia, perjalanan menikmati anggrek Singapura akan menjadi lebih intim berkat sentuhan yang dipersonalisasi dan aktivitas interaktif yang menyenangkan. Pengunjung bisa memilih Perfume Making, Bridal Shower & Birthday party atau aktivitas tur lainnya.

POPULAR

Share This Articles
Klook.com