RAKxa Bangkok – Thailand kini semakin menegaskan dirinya sebagai salah satu destinasi wellness dunia yang wajib diperhitungkan. Salah satu upayanya adalah dengan pusat kebugaran dan kesehatan RAKxa yang dilengkapi dengan teknologi canggih dan diawasi langsung oleh para pakar kesehatan dan medis. Melengkpai fasilitas dan layanannya, RAKxa baru saja merilis properti wellness-nya berupa vila yang dilengkapi dengan kolam renang pribadi. Vila-vila ini dibangun dengan lokasinya yang dikelilingi suasana teduh dan tenang. Foto: Dok. RAKxa Bangkok Ruang tamunya didesain berdekatan dengan teras yang luas agar tamu bisa leluasa melakukan yoga di pagi hari. Tersedia juga pintu kaca berukuran besar yang langsung menghadap ke taman untuk mempermudah tamu yang ingin menghirup udara segar sambil menikmati suasana yang teduh sekaligus merelaksasi pikiran agar jauh dari stres dan over thinking. Menikmati Sebuah Perjalanan RAKxa merancang vila-vila ini dengan konsep Botanical Wellness Journey. Interior vila dengan nuansa elemen bumi untuk menenangkan indera para tamu saat bermalam, lantai vila dibuat dari kayu produksi dari Jim Thompson untuk mencerminkan kesederhanaan warga lokal sehingga tamu bisa lebih fokus pada perjalanan wellness ini selama mereka menginap. Sementara itu minibar di vila ini juga menyediakan berbagai pilihan minuman herbal dan buah-buahan segar. Foto: Dok. RAKxa Bangkok Para tamu yang menginap juga dilengkapi dengan Smart Room Controller, sebuah teknologi yang memungkinkan para tamu bisa memantau kondisi ruang, temperatur dan tingkat polusi udara supaya para tamu bisa beradaptasi selama menginap. Untuk melengkapi kenyamanan, RAKxa juga menetapkan jenis tempat tidur khusus yang memberikan kenyamanan ekstra bagi tamu. Tinggi tempat tidur sendiri tak boleh melebihi 70 sentimeter sehingga sangat nyaman bagi lansia atau orang dengan cedera punggung. RAKxa juga berkomitmen untuk menampilkan budaya Thailand, seperti penggunaan sprei dari bahan sutra katun alami yang juga merupakan bahan anti alergi jadi aman digunakan oleh siapapun. Selain itu tamu juga bisa memilih jenis bantal yang dianggap paling nyaman, seperti jenis pijat kontur, cervicalopedic, lateks alami klasik, soba atau busa memori, yang semuanya terbuat dari bahan alami. Foto: Dok. RAKxa Bangkok Kamar mandi dirancang dengan ukuran luas dan dilengkapi jacuzzi untuk meregangkan otot sambil beristirahat dengan nyaman dengan air hangat. Selain itu, vila ini juga dilengkapi dengan kolam renang pribadi yang diisi dengan air asin. Bagus untuk membantu kesehatan pernapasan dan mengurangi alergi! Menariknya, kolam renang ini juga dikelilingi oleh susunan batu yang sudah ditempatkan secara rinci dan diperhitungkan bentuknya yang bulat sempurna. Sehabis berendam di kolam, berjalanlah di susunan batu-batu ini. Ini berguna untuk memberikan tekanan tertentu pada kaki agar merasa lebih nyaman, rileks sekaligus merangsang aliran darah. Kalau selama ini Thailand dan Bangkok identik dengan destinasi impian para foodie dan shopaholic, tak ada salahnya untuk sesekali meluangkan waktu untuk membugarkan diri di RAKxa agar liburan juga bisa jadi satu petualangan wellness yang tak terlupakan. RAKxa Tawarkan Medical Retreat dengan Program YOUR DNA POPULARPaket Wellness Baru dari Aman: Retret Bersama Novak Djokovic65Tahun 2024 menandai langkah baru bagi jaringan perhotelan mewah Aman. Untuk pertama kalinya, Aman menunjuk seorang Global Wellness Advisor, sosok…5 Tip Sederhana Memulai Diet Plant Based ala Chef Tantra64Plant based - Diet tak sekadar menghilangkan atau mengurangi jenis bahan makanan tertentu, tapi juga fokus pada bahan-bahan lain yang…Tiga Hari Menyelami Harmoni di Puncak64Di tengah ritme hidup yang kian cepat, ada kalanya tubuh dan pikiran membutuhkan jeda. Sebuah momen untuk menarik napas dalam-dalam,… TAGS :thailand Share This Articles Share this article
Rehat Sejenak dan Merayakan Mindfulness di Space Available®Jakarta by Febriyanti Salim 29, October, 2025
Yogyakarta dan Surakarta, Surga Baru Wisata Wellness di Indonesia by Febriyanti Salim 23, October, 2025
Menikmati Ritual Pembersihan Jiwa Hingga Terapi Air Dingin di Lohma Spa, Umana Bali by Yudasmoro Minasiani 26, March, 2025
Desain Sustainable Sebagai Masa Depan Pariwisata Global by Yudasmoro Minasiani 5, March, 2022 Dunia pariwisata memasuki babak baru dimana dampak bagi lingkungan kini menjadi pertimbangan dalam...
MD Entertainment Garap Film Romantis di Singapura by Yudasmoro Minasiani 7, November, 2025 Kisah cinta seringkali menemukan rumahnya di tempat-tempat tak terduga. Begitu pula Ahlan Singapore,...
MICHELIN Guide Mulai Jajaki Kuliner Berkelas di Selandia Baru by Febriyanti Salim 6, November, 2025 Selandia Baru kini resmi masuk dalam daftar destinasi kuliner paling bergengsi di dunia,...
Tim Kuliner The Apurva Kempinksi Bali Harumkan Nama Indonesia by Febriyanti Salim 6, November, 2025 The Apurva Kempinski Bali kembali menegaskan posisinya sebagai ikon gastronomi kelas dunia. Pada...