Ada aroma istimewa yang kini mengalun di setiap Il Ristorante, Niko Romito di Bvlgari Hotels & Resorts di seluruh dunia. Sebuah koleksi wine baru hadir, bukan sekadar daftar minuman anggur, melainkan selebrasi terhadap keberanian dan dedikasi para perempuan Italia yang menulis ulang sejarah vitikultur dengan tangan mereka sendiri. Foto: Dok. Bvlgari Resort Bali Bvlgari Hotels & Resorts mempersembahkan “Le Donne Eroiche del Vino Biologico” – The Heroic Women of Organic Wine, kumpulan pembuat anggur perempuan yang menjadi pionir dalam praktik pembuatan anggur organik di Italia. Di balik setiap botol yang kini mengisi wine list eksklusif Bvlgari, tersimpan kisah ketekunan, passion, dan komitmen terhadap keberlanjutan yang menentang tradisi patriarkal industri anggur. Sejak awal berdirinya, Bvlgari Hotels & Resorts selalu berkomitmen mendukung inisiatif yang digerakkan oleh perempuan. Kini, langkah itu terwujud melalui kolaborasi dengan 22 pembuat anggur dari berbagai penjuru Italia, dari Trentino di utara hingga Sisilia di selatan, yang seluruhnya menghadirkan cita rasa terroir dan keanggunan khas negeri tersebut. Beberapa nama yang turut hadir dalam daftar ini antara lain Elisabetta Foradori, Arianna Occhipinti, Chiara Boschis, hingga Helena Lageder, perempuan-perempuan yang dikenal karena ketekunan mereka menjaga harmoni antara alam dan keindahan rasa. “Bvlgari selalu identik dengan inovasi dan keaslian budaya,” ujar Silvio Ursini, Executive Vice President Bvlgari. “Mendukung Le Donne Eroiche del Vino Biologico berarti menyoroti perempuan yang memberikan dampak luar biasa di dunia anggur. Ini bukan sekadar penghormatan terhadap warisan, tapi juga terhadap masa depan yang lebih berkelanjutan.” Lebih dari sekadar seleksi wine, kolaborasi ini menjadi sebuah gerakan. Sebuah ruang untuk menceritakan filosofi dan perjalanan para perempuan yang mengubah wajah industri anggur melalui kerja keras dan idealisme mereka terhadap bumi. Kehadiran koleksi “Le Donne Eroiche del Vino Biologico” memperkaya pengalaman bersantap di setiap Il Ristorante – Niko Romito di jaringan Bvlgari Hotels & Resorts dari Milan hingga Bali, dari Paris hingga Tokyo. POPULARBerkisah Melalui Rasa, Bagaimana Kisarasa Angkat Kuliner Indonesia68Di balik aroma rempah yang khas dan tekstur kuliner yang kaya rasa, ada kisah yang sering luput dari perhatian. Bukan…Niall Cowan Pimpin Babak Baru Carlton Hotel Singapore59Carlton Hotel Singapore resmi menyambut babak baru dalam sejarahnya dengan menunjuk Niall Cowan sebagai General Manager. Sosok yang telah menorehkan…August Jakarta dan Kisah Manis di Balik Menu Barunya54August Jakarta - Angin segar kembali berhembus di dunia gastronomi setelah sempat vakum akibat pandemi. Beberapa restoran kembali membuka gerai… TAGS :foodie hotel Share This Articles Share this article
Jannik Sinner, Simbol Presisi dan Passion dalam Dunia Perjalanan Mewah by Febriyanti Salim 26, August, 2025
Win Min dan Mimpi Baru di Eastern & Oriental Express Southeast Asia by Febriyanti Salim 23, April, 2025
Berkisah Melalui Rasa, Bagaimana Kisarasa Angkat Kuliner Indonesia by Yudasmoro Minasiani 27, March, 2025
AirAsia MOVE Kenalkan Tokoh Pejalan Perempuan yang Menginspirasi di Hari Perempuan Sedunia by Febriyanti Salim 7, March, 2025
Pakar Anggur Paling Disegani, Anne Krebiehl Terpilih Sebagai Master of Wine Baru di Qatar Airways by Yudasmoro Minasiani 3, December, 2024
Desain Sustainable Sebagai Masa Depan Pariwisata Global by Yudasmoro Minasiani 5, March, 2022 Dunia pariwisata memasuki babak baru dimana dampak bagi lingkungan kini menjadi pertimbangan dalam...
MD Entertainment Garap Film Romantis di Singapura by Yudasmoro Minasiani 7, November, 2025 Kisah cinta seringkali menemukan rumahnya di tempat-tempat tak terduga. Begitu pula Ahlan Singapore,...
MICHELIN Guide Mulai Jajaki Kuliner Berkelas di Selandia Baru by Febriyanti Salim 6, November, 2025 Selandia Baru kini resmi masuk dalam daftar destinasi kuliner paling bergengsi di dunia,...
Tim Kuliner The Apurva Kempinksi Bali Harumkan Nama Indonesia by Febriyanti Salim 6, November, 2025 The Apurva Kempinski Bali kembali menegaskan posisinya sebagai ikon gastronomi kelas dunia. Pada...