Now Reading:

Bobobox Luncurkan 3 Bobocabin Terbaru, Salah Satunya Langsung Menghadap Gunung Rinjani

Klook.com

Bobocabin – Bertambah lagi pilihan akomodasi untuk penggemar alam bebas yang tetap ingin menjalin hubungan intim dengan kenyamanan dan teknologi terkini. Bobobox, startup akomodasi berbasis teknologi, baru saja membuka tiga cabang Bobocabin terbaru mereka, yaitu Bobocabin Pangalengan Bandung, Bobocabin The Tavia Puncak Bogor, dan Bobocabin Sembalun Lombok.

Akomodasi ini merupakan salah satu produk unggulan Bobobox dengan mengusung konsep hotel kabin modular berbasis teknologi yang menawarkan pengalaman berlibur di lokasi premium. Selain itu, tiga properti nyaman ini juga sekaligus menegaskan jumlah brand Bobocabin di seluruh Indonesia yang kini mencapai 14 properti.

Petualangan di Kebun Teh Pengalengan

Resmi dibuka pada 19 Agustus 2023 lalu, Bobocabin Pangalengan menawarkan pengalaman beristirahat di tengah perkebunan teh yang hijau dan pemandangan syahdu. Lepas dari kecantikan kebun teh, bermalam di sini juga dimanjakan dengan pemandangan matahari terbenam yang bisa dinikmati melalui viewing deck yang tersedia di setiap kabin. 

bobocabin

Bobocabin Pengalengan (Foto: Dok. Bobobox)

Tempat wisata di sekitar tempat ini adalah Jembatan Cinta Riung Gunung, Kebun Teh Riung Gunung, dan Situ Cileunca. Tidak hanya itu, terdapat juga opsi aktivitas yang menantang adrenalin seperti rafting, flying fox, dan ATV di sekitar lokasi kabin.

TRENDING:  Accor Buka Hotel Baru di Kota Gudeg: ibis Yogyakarta International Airport Kulon Progo

Debut perdana Bobocabin Pengalengan ini juga dapat sambutan hangat dari traveler dengan tingginya jumlah reservasi selama periode pre-sale sehingga mendorong okupansi hingga diatas 95%. Luar biasa!

Healing di Tepi Sungai

Setelah diluncurkan di Bogor pada 2022 di area Gunung Mas, Bobocabin The Tavia Puncak resmi menjadi lokasi Bobocabin kedua di Kota Hujan. Berlokasi di Kecamatan Megamendung – Bogor, Bobocabin The Tavia Puncak menawarkan pengalaman beristirahat di tengah keindahan Sungai Ciliwung Bogor yang tenang dan sejuk. Berjarak hanya beberapa jam dari Jakarta, Bobocabin The Tavia Puncak menjadi lokasi yang tepat untuk rehat sejenak dari hiruk pikuk perkotaan. 

bobocabin

Bobocabin The Tavia Puncak (Foto: Dok. Bobobox)

Bobocabin The Tavia Puncak juga menjadi akomodasi strategis bagi konsumen yang ingin mengunjungi tempat wisata populer, seperti Cimory Forest Walk, De Windmills, dan Nicole’s River Park. Terdapat juga The Ranch Cisarua Puncak untuk para tamu yang ingin merasakan pengalaman berkuda di tengah suasana pegunungan yang sejuk.

TRENDING:  The Volter Yogyakarta, Suaka Para Pencari Kesunyian

Periode pre-sale Bobocabin The Tavia Puncak sendiri masih dibuka sampai 18 Oktober 2023 untuk periode menginap hingga 31 Oktober 2023.

Buka Pintu Langsung Gunung Rinjani

Bobocabin Sembalun adalah Bobocabin pertama di Nusa Tenggara Barat. Terletak di Kabupaten Sembalun, Lombok Timur, Bobocabin Sembalun berada di lokasi strategis dekat denga gunung yang dijuluki ‘gunung tercantik’ di Indonesia, yaitu Gunung Rinjani. Tidak hanya dimanjakan dengan kemegahan Gunung Rinjani dari jarak dekat tetapi konsumen juga disambut dengan hamparan Bukit Pergasingan yang lapang. 

bobocabin

Bobocabin Sembalun (Foto: Dok. Bobobox)

Selain melakukan aktivitas pendakian ke Gunung Rinjani dan Bukit Pergasingan, wisatawan juga berkesempatan mengagumi lanskap hijau dan menyaksikan matahari terbit dari Bukit Selong. Menikmati lanskap Savana Dandaun dan memetik stroberi juga bisa jadi salah satu atraksi menyenangkan selama menginap di Bobocabin Sembalun.

TRENDING:  Club Med Buka Cabang di Hokkaido, Terinspirasi Hutan di Negeri Dongeng

Bobocabin Sembalun Lombok membuka periode pre-sale hingga 22 Oktober 2023 untuk periode sampai 31 Oktober 2023.

 

POPULAR

Share This Articles
Klook.com