Klook.com Marina Bay Sands kembali menghadirkan festival seni ‘Where Art Takes Shape’ edisi ketiga, yang siap memukau pengunjung mulai 16 hingga 26 Januari 2025. Festival ini akan menghadirkan rangkaian acara seni kelas dunia yang tersebar di seluruh resor, menjadi bukti nyata komitmen Marina Bay Sands dalam mendukung perkembangan seni dan budaya di Singapura. Tak hanya memanjakan pecinta seni, festival ini juga menjadi momen kolaborasi antara seni visual dan seni kuliner yang berkelas. Mulai dari pameran seni internasional hingga pengalaman gastronomi yang tak terlupakan, acara ini menjanjikan pengalaman unik bagi setiap pengunjung. ART SG, Sorotan Utama Festival Salah satu daya tarik utama adalah ART SG, pameran seni internasional terbesar di Asia Tenggara, yang berlangsung dari 17 hingga 19 Januari 2025 di Marina Bay Sands Expo & Convention Centre. Dengan 106 galeri dari 30 negara, pameran ini menghadirkan seni modern, program diskusi, hingga kolaborasi menarik bersama ArtScience Museum. TRENDING: Intip The Standard Singapore, Oase Hijau di Jantung SingapuraBagi pemegang tiket eksklusif Vernissage, kesempatan untuk menikmati karya seni dari galeri kelas dunia akan tersedia sebelum pameran resmi dibuka. Keterangan lebih lanjut dapat diakses di artsg.com. Festival ini juga menghadirkan Behind the Canvas Series 1: Jean-Michel Basquiat. Mulai 16 Desember 2024 hingga 6 Maret 2025, pengunjung dapat menyelami karya-karya revolusioner Basquiat yang mengintegrasikan seni, mode, sastra, dan teknologi. Acara ini menjadi sorotan penting bagi para penggemar seni kontemporer yang ingin memahami jejak kreatif sang seniman. TRENDING: Menikmati Singapura dengan Tur Anti-MainstreamPerpaduan Seni dan Kuliner Seni tak hanya hadir dalam bentuk visual, tetapi juga kuliner. Dalam program Culinary Curations, chef-chef Marina Bay Sands menghadirkan hidangan unik yang terinspirasi dari tema festival. Maison Boulud, WAKUDA, hingga Yardbird turut menyuguhkan menu eksklusif seperti Kiwi & Canvas Cocktail karya Abegaile Sanchez dan Floating Island karya Chef Mandy Pan, sebuah penghormatan kepada Singapura. Selain menikmati instalasi di Marina Bay Sands, pengunjung juga diajak menjelajahi Marina Bay Art Path, sebuah inisiatif yang memperluas perjalanan seni hingga ke area Marina Bay. Karya-karya seperti Sky Mirror oleh Anish Kapoor hingga Seeds oleh Han Sai Por di Esplanade Waterfront menjadi highlight yang tidak boleh dilewatkan. TRENDING: 5 Destinasi Wisata Singapura ini Pelopori Konsep SustainableUntuk informasi lengkap dan jadwal kegiatan, kunjungi marinabaysands.com/wats. POPULARSingapore Art Week Kembali Hidupkan Singapura67Singapore Art Week - Bayangkan Singapura yang penuh dengan cahaya seni. Setiap sudutnya, mulai dari galeri seni hingga lorong supermarket,…The BroLab: Ketika Lima Master Kuliner Bersatu di Berawa61Matahari sore di Berawa, Bali, akan terasa berbeda pada Minggu, 8 Desember 2024. Di Longtime, sebuah restoran yang telah menjadi…Beautiful Parahyangan Series, Merayakan Kekayaan Indonesia di Plataran Puncak57Perayaan akan terasa lebih bermakna ketika diadakan di venue yang mampu menghidupkan suasana. Indonesia sendiri memiliki banyak destinasi ikonik untuk… TAGS :singapura Share This Articles Share this article
Natal dan Tahun Baru Kali ini Ada Kejutan dari The Coach dan Chef Will Goldfarb by Febriyanti Salim 11, December, 2024
Melebur Batas Singapura dan Indonesia dalam Pameran Seni “URBAN PULSE” by Febriyanti Salim 22, November, 2024
Mobil Petualang, Ford Everest Next Generation Tampil di GAIKINDO Jakarta Auto Week by Yudasmoro Minasiani 19, November, 2024
Merekam Perjalanan Fesyen Merdi Sihombing di “The Flying Cloth” by Yudasmoro Minasiani 6, November, 2024
Desain Sustainable Sebagai Masa Depan Pariwisata Global by Yudasmoro Minasiani 5, March, 2022 Dunia pariwisata memasuki babak baru dimana dampak bagi lingkungan kini menjadi pertimbangan dalam...
Uji Nyali Naik Thrill Coaster di Madame Tussauds Singapura by Febriyanti Salim 9, January, 2025 Madame Tussauds Singapura merilis Thrill Coaster Singapore. Ini bukan sekadar wahana coaster biasa!...
Villa San Michele Masuki Masa Hiatus, Bakal Tampil Lebih Mewah? by Yudasmoro Minasiani 7, January, 2025 Belmond mengumumkan dimulainya renovasi Villa San Michele, A Belmond Hotel, Florence, sebuah mahakarya...
Ketika Kuliner Jepang Bertemu Inovasi di YUKI Bali by Febriyanti Salim 6, January, 2025 Di balik lanskap tropis Bali yang memikat, YUKI hadir sebagai oase kuliner yang...