Klook.com Jimbaran Puri, A Belmond Hotel – Rasanya jadi semakin tak sabar untuk kembali merencanakan liburan ke Bali. Pasalnya, Jimbaran Puri, A Belmond Hotel baru saja mengumumkan program terbarunya dengan kolaborasi bersama para pengrajin lokal untuk memberikan pengalaman otentik buat para tamu yang menginap. Nelayan Restaurant yang Terinspirasi Alam Rangkaian selebrasi ini ditandai dengan dirampungkannya renovasi Nelayan Restaurant pada September 2022 hasil kerjasama dengan Sanss Studio, Ong Cen Kuang, Kevala Ceramics dan Werdhi Budaya. Memasuki areanya, tamu akan disambut dengan karya tangan dari Sanss Studio yang menampilkan dekorasi kain berpola dan linen. Hampir semua aksesoris di ruangan ini dibuat secara manual dengan tangan dan mengambil inspirasi dari alam serta budaya sekitar, seperti melati air, pohon palm, hingga pasir pantai. Restoran ini juga dirancang sedemikian rupa untuk memanjakan tamunya dengan bunyi syahdu deburan ombak di pesisir, pemandangan eksotis dan cita rasa Bali. Restorannya sendiri dan Puri Bar didominasi oleh warna biru dan cokelat keemasan yang mengambil inspirasi dari suasana pantai. Nelayan Restaurant (Foto: Dok. Jimbaran Puri) Didirikan pada 2021, Sanss Studio memperjuangkan pengrajin wanita dari desa-desa sekitar yang mencerminkan inspirasi desain modern dalam karya mereka. Tertarik dengan seni tekstil, Sanss Studio kemudian memproduksi kain berkualitas tinggi yang mewujudkan keindahan budaya Indonesia, khususnya Bali. TRENDING: Koleksi Dioriviera 2022 Hadir di Four Seasons Resort BaliNelayan Restaurant juga berkomitmen untuk menggunakan bahan-bahan segar yang diambil dari para nelayan di Teluk Jimbaran dan diolah dengan ragam rempah Indonesia yang kompleks dan kaya rasa. Tentu saja ini semua demi menghadirkan pengalaman gastronomi yang otentik dengan sentuhan modern yang memukau. Untuk sayuran, buah dan bumbu rempah, restoran ini mengandalkan asupan segar dari para petani di Bedugul serta berkolaborasi dengan penyalur daging lokal pilihan yang memiliki pasokan daging sapi dan unggas cukup berlimpah dan berkualitas. Restoran ini sendiri tak hanya menawarkan beragam menu pilihan yang diolah dengan konsep keberlanjutan, tapi juga memanjakan tamunya dengan pemandangan dari jantung Pantai Jimbaran. Ramah lingkungan dan ramah bagi mata yang rindu pemandangan pantai! The Beach Spa (Foto: Dok. Jimbaran Puri) Nuansa Kerajaan Bali Untuk memperkaya pengalaman bermalam, Jimbaran Puri juga berkolaborasi dengan Werdhi Budaya, sebuah pusat seni yang dikelola oleh keluarga di Bali. Werdhi Budaya berperan besar dalam menciptakan suasana tradisional Bali melalui perlengkapan seperti bantal dan alas tidur dengan tenun ikat. TRENDING: 8 Lokasi Self-Healing di Bali Barat, dari Pantai Sampai Air TerjunMenariknya, Werdhi Budaya juga memiliki keterikatan dengan keluarga Kerajaan Klungkung dan memiliki pemahaman yang mendalam tentang budaya yang dianggap sebagai salah satu yang paling dihormati di Bali. Werdhi Budaya menorehkan karya-karyanya secara otentik langsung dari tangan dan ini yang membuat Puri Jimbaran terasa begitu kental dengan tradisi Bali. Jimbaran Puri juga memastikan secara rinci untuk memberikan sentuhan tradisional termasuk peralatan makan yang dirancang oleh Kevala Ceramics, produsen keramik lokal yang memiliki 100 pengrajin. Foto: Jimbaran Puri Komitmen Keberlanjutan Jimbaran Puri memprioritaskan komitmennya untuk mengembangkan program keberlanjutan untuk berkontribusi pada perlindungan lingkungan melalui berbagai proyek termasuk pengadaan produk lokal, bekerja sama dengan pemasok dan pengrajin lokal untuk meminimalkan jejak karbon, mengembangkan menu keberlanjutan yang dibuat dengan cermat dan kebijakan yang efektif dalam pengelolaan sampah. Foto: Dok. Jimbaran Puri Tim in-house juga berinovasi dengan eko-enzim, cairan zat organik kompleks yang dihasilkan melalui proses fermentasi organik dan sisa makanan. Dengan program ini, Jimbaran Puri mampu memproduksi kompos organik sendiri untuk pupuk alami dan menjernihkan air tanah, mengurangi penggunaan bahan kimia sambil mengelola sampah organiknya sendiri. TRENDING: Perhatikan 7 Hal ini Saat Siapkan Liburan di Tempat BersaljuJimbaran Puri juga berkolaborasi dengan seniman yang berbasis di Bali untuk membawa pengalaman otentik ke resor, sementara pada saat yang sama memberdayakan dan mendukung industri pengrajin lokal. Melanjutkan dukungan jangka panjang untuk kerajinan Bali, Jimbaran Puri juga mengoptimalkan bahan-bahan lokal seperti bambu, jati dan alang-alang jerami di langit-langit balok tinggi di setiap vila resor. Tekad Berkelanjutan di Jimbaran Puri, Bali POPULARBanyan Tree Buka Hotel Baru di Bali dengan Pemandangan Pegunungan Bedugul90Banyan Tree - Buat yang mau liburan ke Bali dengan tujuan bersantai dan jauh dari hingar bingar turistik, Banyan Tree…7 Alasan untuk Menginap di Mamaka by Ovolo Selama Liburan di Bali89Mamaka by Ovolo - Ada banyak pertimbangan untuk memilih akomodasi saat liburan di Bali. Selain tempat yang nyaman, pastinya akses,…Villa Svarga, Suaka Pecinta Kesunyian di Jantung Sanur89Villa Svarga - Tidak semua yang liburan ke Bali bertujuan untuk senang-senang. Tidak sedikit yang menginginkan ketenangan sambil dimanjakan suasana… TAGS :bali Share This Articles Share this article
Dari Sarapan Hingga Pesta Malam, LUNA Beach Club Punya Semuanya by Yudasmoro Minasiani 8, October, 2024
Ketika Maja Sunset Lounge dan Jumeirah Bali Bertutur Tentang Keindahan Uluwatu by Yudasmoro Minasiani 2, October, 2024
Singgah Sejenak di Ely’s Kitchen, Suaka Bersantai di Kerobokan by Yudasmoro Minasiani 30, September, 2024
Saat Waktu Berhenti di ELARA, Melting Pot Nusa Dua dan Mediterania by Febriyanti Salim 17, September, 2024
Desain Sustainable Sebagai Masa Depan Pariwisata Global by Yudasmoro Minasiani 5, March, 2022 Dunia pariwisata memasuki babak baru dimana dampak bagi lingkungan kini menjadi pertimbangan dalam...
Bersama The Ritz-Carlton, Missoni kini Hadir di Bali by Febriyanti Salim 26, November, 2024 Di tengah keindahan Bali, The Ritz-Carlton meluncurkan transformasi terbaru pada area pantai eksklusifnya....
Growell Smoothies, Sebuah Ajakan untuk Hidup Berkelanjutan by Febriyanti Salim 26, November, 2024 Saat pertama kali saya menjejakkan kaki di Growell Café, aroma segar buah-buahan dan...
Tiket Pesawat STARLUX Airlines Kini Bisa Dibeli di tiket.com by Yudasmoro Minasiani 25, November, 2024 Liburan dengan naik pesawat kini bukan sekadar terbang sebagai transportasi. Dan kini, buat...